• home

MODIFIKASI JEEP OFFROAD SUZUKI JIMNY

Memiliki kendaraan yang handal di berbagai keadaan jalan tentu saja merupakan sebuah keinginan setiap pemakai kendaraan .

Namun tentu saja hal itu sangat susah tercapai jikala keinginan kita agar memodifikasi onroad dan offroad harus terasa nyaman dan handal,sebab jikala kita menginginkan kendaraan nyaman onroad atau di jalanan mulus tapi di satu sisi kadang harus mengeluh ketika kita terpaksa harus berada di area jalan yang jelek bahkan jalanan semi offroad.

Saya sendiri sangat memimpikan memiliki kendaraan yang irit BBM enak di kendarai di jalanan yang bagus namun memiliki kemampuan jelajah dimedan tanah maupun jalanan Lumpur sekalipun.


Sejak lama saya melirik beberapa kendaraan yang dimodifikasi dan memiliki penggerak 4×4 yang menurut saya sesuai untuk beberapa medan yang kadang harus saya lalui dalam aktifitas pekerjaan maupun keseharian, tentu saja banyak factor yang jadi pertimbangan dalam memilih kendaraan 4×4 yang pertama tentu saja adalah handal di antara dua medan serta irit BBM  serta memiliki harga yang relative terjangkau.

Dari beberapa factor tersebut akhirnya saya meminang SJ 410 suzuki jimny type 410 yang katana jumbo memiliki mesin type f 10 A dengan 4 silinder dan memiliki kapasitas mesin 970 cc, memang relative kecil kapasitas mesin nya namun kelebihan kendaraan ini adalah memiliki berat kendaraan yang relative ringan serta memiliki rasio perbandingan gigi yang lumayan bagus.

Modifikasi Jimny SJ 410 yang saya miliki memang unik sejarahnya karena kendaraan tersebut memiliki body asli kanvastop yang mengalami perubahan penggantian body katana GX jumbo karena pemakai sebelum saya tidak menyukai type jip kanvastop maka ia merenovasi jip tersebut menjadi memiliki body Katana .
Saat saya membelinya pun wajah serta keseluruhan dandanan mobil tersebut adalah katana jumbo lengkap dengan dashboard serta jok milik katana hanya saja garden depan tidak mengalami perubahan hanya di lepas kopel yang menghubungkan dari transfer case ke gardan depan.

Awal memiliki Suzuki Jimny SJ 410 waktu itu saya sedang mengerjakan project Tower Seluler Telkomsel yang berlokasi di Sumatra Selatan yang memiliki medan jalanan tanah cukup banyak maka saya memutuskan untuk membawanya kesana sebagai kendaraan oprasional di samping mobil panther saya.Ketertarikan saya dimulai dari sini untuk sedikit demi sedikit Modifikasi Jimny mendandani kendaraan ini agar memiliki fungsi jelajah yang lumayan baik.

Diawali dengan memasang kembali as kopel depan serta memfungsikan tuas 4×4 kemudian saya mengganti roda kendaraan tersebut dengan ban AT merk achiles 235 R 15 dengan maksud agar enak dikendarai di jalan halus dan jalan tanah.

 Memodif Jimny Offroad ini berawal dari iseng dengan teman teman sekembali nya dari Sumatra saya mengikuti perjalanan Adventure yang mengakibatkan beberapa per saya patah  serta mengalami kerusakan pada shock absorber saya yang masih standar bawaan jimny kemudian akhirnya saya pun merubah serta memperbaikinya sedikit demi sedikit hingga akhirnya mengalami banyak perubahan termasuk memotong body dan mengembalikan sesuai dengan aslinya .

Hingga sekarang kendaraan tersebut sudah banyak sekali mengalami evolusi yang jauh berbeda dari semula . mulai dari pangkas body kemudian perombakan suspensi , kampaskopling, pemasangan roolbar , motor winch serta merubah header menjadi 4.2.1

Bahaya Mengunakan Spion Mobil Bukan Original

kaca spion

Apa bedanya spion yang original dengan yang bukan original, berikut ulasanya
Pada dasarnya fungsi spion digunakan untuk meliat objek di sisi kiri atau kanan belakang untuk menghindari terjadinya benturan dengan kendaraan di sisi kanan saat belok atau menyalip, dan objek di sisi kiri, baik mobil, tiang listrik, pembatas jalan atau yang lainya.
apa yang terjadi jika objek tersebut tidak terlihat, akibatnya sangat fatal.


kaca spion dibentuk dengan menyesuaikan kebutuhannya dengan kaca model cembung agar dapat menjangkau objek yang cukup luas, sehinga dapat memudahkan pengemudi untuk melihat kondisi di sisi kiri dan kanan belakang mobil.

sudut yang dapat terlihat
kaca spion yang imitasi/bukan original biasanya tidak terbuat dari kaca model cembung, hanya mengunakan kaca datar biasa, atau jika mengunakan kaca  yang terlihat seperti cembung, hasilnya adalah pengemudi tidak dapat melihat objek yang luas di belakang mobil, ini dapat berakibat sangat fatal dan dapat menjadi penyebab kecelakaan
keadian ini sangat jarang diungkap kepermukaan/media, karena jika anda sedang mengendarai mobil dengan keepatan tinggi di jalan tol dan akan menyalip kendaraan didepan anda dari sebelah kanan dan anda tidak dapat melihat mobil yang ada di sisi kanan mobil anda, ini bisa mengakibatkan anda ditabrak dari samping saat mengarahkan mobil anda kekanan.
setiap kaca spion mempunyai sudut yang memang tidak dapat terlihat, tatapi jika mengunakan kaca spion yang imitasi akan lebih besar lagi sudut yang tidak dapat terlihat.

cembung dan kecil

jika kita sering melihat ada kaca cembung berbentuk bulat kecil ditambahkan di spion aslinya ini tidak lebih untuk menambah sudut pandang yang tidak terjangkau oleh spion asli, dan jenis spion tambahan tersebut sudah banyak tersedia dipasaran.

demikian semoga bermanfaat.... 

Seputar Kunci Mobil, Remote,Duplikat, Rahasia Dan Harga

Key Mobilizer

key mobilizer
Kali ini kita membahas fokus di sistem Key Mobilizer.
Key mobilizer adalah suau perangkat yang digunakan sebagai fitur pengaman mobil anda
fitur ini sudah banyak digunakan pada mobil kelas premium, tetapi saat ini sudah banyak digunakan di mobil keluarga, bahkan saat ini sudah digunakan untuk mobil klas LCGC yang tergolong murah.
key mobilizer bekerja dengan transmiter/pemancar yang mempunyai kode yang berbeda-beda pada setiap mobilnya, prinsip ini hampir sama dengan remote mobil,dimana freq remote yang satu dengan yang lainnya tidak sama.

Cara kerja key mobilizer:
setiap anak kunci mempunyai chip di dalamnya
anak kunci ini saat digunakan/dimasukan pada lubang kunci akan menerima signal dari transmiter yang ada di rangkaian kunci kontak
jika transmiter yang ada di dalam dapat membaca kode chip pada anak kunci dan cocok, maka rangkaian pengaman akan membuka sistem pengaman dan memberikan signal pada komputer bahwa kode cocok

indikator gambar kunci 
jika kode pada anak kunci cocok maka akan ditandai dengan lambang pada spedo meter ( biasanya gambar kunci ) akan mati,
jika kode pada anak kunci tidak cocok maka lambang pada spedometer akan tetap menyala.

Bagaimana jika anak kunci hilang...
jika anak kunci hilang karena dicuri maka disarankan segera mengganti kode pada anak kunci cadangan, agar kunci yang hilang tidak dapat digunakan untuk menghidupkan mobil anda.
untuk merubah kode pada kunci harus dilakukan di bengkel resmi, karena otoritas untuk menganti kode pada kunci mobil anda hanya diberikan oleh pihan ATPM ke bengkel jaringannya, dan itupun akan melewati proses yang cukup rumit, yang sering disebut reset kunci kontak.
begitu pula jika anda akan menganti kunci dengan yang baru, karena jika anda mengganti kode anak kunci saja, kunci mobil yang lama tidak dapat digunakan untuk menghidupkan mobil anda tetapi masih bisa digunakan untuk membuka pintu mobil, dan mobil belum 100% aman.

jika mobil anda sdh dilengkapi dengan key mobilizer maka kunci "T" yang sering digunakan oleh pencuri untuk merusak kunci kontak sudah tidak dapat berguna lagi, karena mobil anda tidak akan dapat dicuri.

cover/casing 
Bagaimana cara merawat key mobilizer agar tidak rusak.
hal yag perlu diperhatikan adalah :
pastikan kunci mobil anda tidak terjatuh dari tempat yang tinggi, karena akan merusak chip yang ada didalam anak kunci.
jika anak kunci anda terendam air, ini masih aman dan tidak merusak chip yang ada di dalam anak kunci.
perhatikan jika anda sedang menganti batery pada anak kunci, karena dibeberapa model anak kunci biasanya chip sering jatuh saat membongkar kunci tersebut
jika cover pada anak kunci anda pecah, segera gunakan cover yang banyak dijual dipasaran, karena jika dibiarkan akan membuat chip yang ada didalam anak kunci bisa jatuh/lepas.
 
Demikian seputar key mobilizer, semoga bermanfaat...



Air Accu/Aki Cepat Habis Dan Jenis Accu

AIR ACCU MOBIL CEPAT HABIS
cek air accu
Beberapa jenis accu, Accu basah & accu kering
Accu jenis basah, disebut basar karena mengunakan air untuk menghantarkan muatan pada elemen accu, ada pula accu type mf ( maintenence free ) atau tanpa perawatan, yang dimaksud tanpa perawatan adalah anda tidak
perlu menambahkan air accu, karena didalam accu type mf ada ari accu jenis mineral yang penguapanya sangat sedikit sehinga air accu tidak berkurang, biasanya usia accu ini sekirat 2 tahun. karena accu rusak untuk accu basah mengunakan air, dan air tersebut dapat enguap seiring pemakaian accu, ketika accu

sedang digunanakan maka terjadi proses pada elemen-elemen didalam accu, dan menyebabkan accu tersebut menjadi panas, accu yang panas akan menyebabkan air accu menguap, semakin sering digunakan maka semakin cepat air accu tersebut menguap dan habis
jika air accu berkurang dari level yang ditentukan pada accu maka elemen pada accu akan kekeringan dan tidak terendam oleh air, inilah yang menyebabkan accu tersebut rusak dimana elemen pada accu menjadi pecah kerena panas dan retak
air accu juga bisa cepat habis karena Penggunaan peranti elektronik yang berlebih,Menggunakan perangkat elektronik di mobil yang semakin banyak ragamnya berarti juga semakin banyak menyedot arus listrik.
pengunaan yang cukup besar jika tidak diimbangi oleh pasokan arus listrik dari alternator ke aki, maka aki akan cepat rusak.

lever air accu

caarger hp mobil
Oleh karena itu, disarankan untuk menyesuaikan kemampuan alternator bila melakukan modifikasi yang membutuhkan asupan arus listrik banyak,sehinga tidak menyebabkan tegangan pada accu cepat habis
selain perangkat elektronik yang banyak konsleting pada sambungan juga menjadi penyebab tegangan listrik pada accu cepat habis,Meski tidak sampai menyebabkan kebakaran dan mobil hangus, peristiwa hubungan arus pendek listrik atau korsleting tetap berpengaruh pada aki. Meskipun pada kasus-kasus tertentu aki masih bisa digunakan

Semoga bermanfaat ..............

Seputar Lampu Untuk Motor Mobil Led Sein Dan Depan

Seputar Lampu Untuk Motor Mobil
filamen lampu
lampu pada mobil menjadi komponen yang sangat penting, lampu penerangan utama/depan, lampu rem,lampu sein. lampu ini sangat fital sebagai signal, dan sebagai alat pencegah kecelakaan.
lampu sein mempunyai karakter tersendiri, harus berkedip sesuai dengan irama tidak boleh terlalu cepat atau terlalu lambat.
adapun indikator bahwa lampu sein mengalami masalah adalah saat berkedip tidak sesuai irama standart, cenrung lebih cepat, ini disebabkan beban pada flaser ( otomatis untuk mematikan dan menghidupkan lampu sein/kedip ).
beberapa jenis lampu yang sering digunakan pada kendaraan bermotor.

Hampir seluruh mobil dan beberapa model motor saat ini menggunakan lampu halogen sebagai lampu utamanya (headlamp).
flaser
Keuntungan lampu halogen dibanding lampu biasa adalah lampu halogen lebih awet hingga 5 kali lipat, dan terang yang dihasilkan juga lebih terang.

sein
Saat ini lampu halogen sebagai headlamp juga sudah semakin murah dan dapat dibeli hampir di setiap toko sparepart atau aksesoris mobil / motor.
Lampu halogen mengeluarkan radiasi panas lebih tinggi ketimbang lampu biasa, dan daya yang dibutuhkan untuk menyalakan lampu halogen juga besar dan harus konstan
lampu jenis halogen tidak dapat digunakan untuk lampu sein karena arus listrik yang secara sengaja diputus secara sistem agar lampu tersebut berkedip

Demikian semoga beranfaat..

Cara Deteksi Timing Belt Putus


Timing Belt

timing belt
Timing belt adalah komponen didalam mobil yang menjadi penting karena saat komponen tersebut rusak atau putus maka mobil tidak bisa hidup, dan kondisi ini tidak mengenal waktu dan tempat.
ini yang menjadi penyebab komponen timing belt menjadi komponen yang selalu dijaga agar tidak terjadi kerusakan, dan termasuk dalam daftar komponen fital.
Bagaimana cara tepat merawat untuk mencegah timing belt putus ada baiknya jika mengenal terlebih dahulu fungsi dan cara kerja timing belt pada sebuah mobil.
Timing belt adalah sebuah komponen yang terbuat daru karet dan serat nilon, hampir sama dengan ban luar mobil, berfungsi untuk meneruskan putaran poros engkol ( cranckshaft ) ke  noken as (camshaft) yang berguna untuk membuka dan menutup klep (valve) pada ruang pembakaran dengan timing atau waktu yang tepat.
dari prinsip kerjanya dapat dilihat ketika timing belt putus maka saat mobil distarter maka klep tidak bekerja sehinga mobil tidak dapat hidup.


Ada dua jenis klep (valve), yaitu klep intake dan klep exhaust. Klep intake berfungsi sebagai saluran masuk bahan bakar dan oksigen ke dalam ruang pembakaran. Sedangkan klep exhaust berfungsi sebagai saluran buang sisa pembakaran. Nah, kedua klep (valve) tersebut digerakkan oleh perputaran noken as, dan timing belt berfungsi untuk menggerakkan atau memutar noken as.
rangkaian kerja crank shaft 
Jika pada saat Anda sedang berkendara lalu tiba-tiba timing belt putus, maka akibatnya sangat fatal pada mobil Anda. Hal ini dikarenakan antara klep dan piston bertabrakan dan akhirnya hancur. Klep dan piston yang bertabrakan tersebut dikarenakan pada saat mesin sedang berjalan, proses pembakaran bekerja dengan sangat cepat, demikian juga dengan proses terbuka dan tertutupnya klep. Dan bisa jadi pada saat timing belt putus, posisi klep sedang terbuka, yang akhirnya piston pembakaran menabrak klep yang terbuka tersebut.akan tetapi tidak semua type mobil, beberapa mobil tidak terjadi kerusakan parah ( karena piston dan klep bertabrakan ) tetapi hanya mobil itu tidak dapat hidup, dan ketika diganti timing beltnya yang putus maka mobil itu dapat hidup kembali, ini terjadi pada mobil Suzuki carry, APV, Baleno dan beberapa mobil yang lain. 


valve/klep bengkok

setelah mengetahui efek yang diakibatkan jika sampai timing belt putus pada saat mesin mobil Anda sedang berjalan, alangkah baiknya untuk mencegah sebelum hal itu terjadi, Anda melakukan perawatan pada timing belt mobil Anda. Karena jika sudah terlanjur terjadi, maka untuk memperbaikinya mobil Anda harus turun mesin (overhaul) dan biayanya juga tidak sedikit.

Banyak faktor yang menyebabkan terjadinya kerusakan atau terputusnya timing belt, bisa dikarenakan oleh faktor usia timing belt itu sendiri atau terjadinya kesalahan pada saat pemasangan, karena pemasangan yang kendor atau terlalu keras juga mempengaruhi kekuatan timing belt saat melakukan tugasnya. Jadi pastikan jika saat pemasangan timing belt sudah tepat ukurannya.
Seperti halnya komponen pada mobil lainnya yang memiliki batas usia dan pemakaian, timing belt pun juga demikian. Sebaiknya timing belt diganti secara berkala sesuai dengan standard dan pedoman pabrik, yakni setiap pemakaian 60.000 km untuk timing belt pada mobil yang berbahan bakar bensin dan 100.000 untuk mobil bermesin diesel, jadwal pengantian tersebut bisa lebih cepat apabila mobil tersebut sering kena macet.
Perawatan lainnya yang bisa dilakukan untuk mencegah timing belt putus adalah dengan memeriksa apakah terjadi kebocoran oli mesin di seal oli yang terdapat pada noken as. Karena jika terjadi kebocoran oli yang mengenai timing belt, maka hal ini juga akan mempengaruhi daya tahan timing belt sehingga menjadi lebih mudah putus.

Semoga bermanfaat...

Cara Mengedarai Mobil Manual, Untuk Pemula


Panduan Belajar Mobil Manual

kopling manual
Pilihlah rute atau jalanan yang sudah Anda kenal. Dengan medan yang sudah Anda ketahui tentu memudahkan Anda dalam mengemudi. Anda tau dimana ada lampu lalu lintas, ada persimpangan, ada jalan berlubang, tau juga dimana tempat berputar arah. Medan jalanan yang sudah Anda kenal akan membuat Anda lebih aman dan tenang dalam berkendara.

Biasakan wajib mengendalikan stir kemudi dengan 2 tangan. Sekalipun Anda telah masih, jangan biasakan menyetir dengan satu tangan saja kecuali saat Anda memindahkan perseneleng gigi. Setelah itu? Kembalikan tangan kiri Anda ke kemudi. Menyetir dengan satu tangan saja sangat berbahaya, apalagi jika mobil belum power stearing. Itulah mengapa dilarang menyetir sambil menerima telepon. Selain dapat mengganggu konsentrasi, kekuatan satu tangan tidak akan cukup kuat jika sewaktu-waktu akan banting setir.



Lepaskan alas kaki untuk kenyamanan. Ini yang saya lakukan dengan kaki saya ketika menyetir mobil, yaitu dengan melepas alas kaki. Tanpa alas kaki, saya lebih mudah dalam menginjak dan mengatur tekanan pada pedal-pedal, baik pedal gas, pedal rem, maupun pedal kopling. Cara ini juga cocok diterapkan untuk pengemudi pemula, dengan melepas alas kaki, kaki Anda akan terlatih untuk mengenali mana pedal gas, pedal, rem, dan pedal kopling. Pengendara pemula sering tertukar saat menekan pedal gas dan pedal rem. Berhati-hatilah.

Atur posisi kursi. Sesuaikan dengan ukuran badan Anda. Atur juga kaca spion kanan dan kiri, serta kaca spion tengah sesuai dengan posisi duduk Anda. Buat senyaman mungkin, baik posisi duduk, maupun pandangan Anda melalui kaca spion. Jika Anda ingin mendengarkan radio atau CD, sebaiknya setel sebelum Anda memulai perjalanan. Menyeting hal-hal seperti itu saat kendaraan telah berjalan akan berbahaya.

Biasakan diri Anda dengan kaca spion. Jika ingin berbelok/pindah jalur/menyalip biasakan untuk selalu menyalakan lampu sein dan melihat spion terlebih dahulu. Saat diperjalanan kadang-kadang awasi juga sisi kiri mobil agar tidak menyerempet pengendara motor atau kendaraan lain di sisi kiri mobil.

Yang terutama fokuslah ke arah depan jika Anda sedang mengendarai mobil ke arah depan. Melihat ke arah spion samping maupun belakang memang penting untuk mengetahui keadaan sekitar, namun jangan terlalu lama terpaku dengan kaca spion demi keamanan berkendara Anda. Begitu juga jika Anda sedang berjalan mundur, fokuslah dengan kaca spion atau kaca belakang Anda dan jangan terlalu lama terpaku dengan kaca depan.

Biasakan jaga jarak antara mobil Anda dengan kendaraan yang di depan Anda. Hal ini sangat penting, untuk mengantisipasi kendaraan yang mengerem mendadak. Apalagi jika Anda masih dalam kategori pangendara pemula. Reflek Anda mungkin belum cukup baik untuk mengantisipasi keadaan tersebut.

Pastikan untuk tidak melanggar peraturan teknis, dan jangan sekali-kali melanggar peraturan lalu lintas. Demi keamanan dan kenyamanan Anda dan para pengendara lain di sekitar Anda.karena pada dasarnya digunakan untuk menjaga keselamatan semua penguna jalan, Berkendaralah dengan sabar karena mengedarai mobil memerlukan kesabaran lebih.

kopling manual
Bagaimana caranya agar dapat menguasai kopling?

Sebelum saya jelaskan teknik menggunakannya, saya akan jelaskan dulu sekilas apa itu kopling dan bagaimana cara kerjanya. Saya akan menggunakan bahasa awam agar mudah dimengerti, jadi beberapa hal teknis sebagian akan saya kesampingkan. Perlu Anda ketahui agar mobil dapat berjalan dibutuhkan 3 hal pokok, yaitu putaran mesin, kopling beserta transmisinya (gigi), dan roda mobil. Saat mesin sudah hidup, putaran mesin sekitar 1500 per menit (tergantung jenis kendaraan), yang harus Anda pahami bahwa mesin sudah berputar meskipun mobil belum jalan. Karena putaran mesin belum terhubung ke roda maka roda tidak akan bergerak. Nah yang menghubungkan antara putaran mesin dan roda adalah rangkaian kopling. Putaran mesin, kopling, dan roda akan terhubung jika perseneling ada pada posisi 1, 2, 3, 4, 5, dan R dengan kondisi kopling tidak diinjak. Jika perseneling ada pada posisi N atau pada posisi selain N tapi kopling diinjak penuh, maka putaran mesin, kopling, dan roda tidak terhubung.

Anda juga tentu kadang bertanya kenapa jika kopling dilepas mendadak mesin akan mati?... tentu saja, Anda bisa bayangkan bahwa mesin berputar itu merupakan suatu ketaraturan dari menggabungkan udara dan bahan bakar dan memasukkan ke ruang bakar kemudian dibakar dengan percikan dari busi lalu mendorong piston dan kemudian sisa pembakaran dibuang, lalu tiba-tiba kopling mendadak menghubungkan roda yang diam dengan mesin yang berputar 1500 putaran per menit. Meskipun sebenarnya kopling dapat bergesek, tapi sebelum gesekan terjadi mesin sudah tidak dapat beroperasi. Terhubung secara mendadak berarti aktivitas mesin dipaksa berhenti sejenak sehingga bahan bakar belum sempat tercampur dengan udara, atau tidak sempat dimasukkan ke ruang bakar, atau belum sempat dibakar oleh percikan busi. Dengan kondisi ini bagaimana mobil bisa tetap hidup?... Akan berbeda jika kopling diangkat perlahan, pada kondisi ini kopling sedikit demi sedikit dirapatkan dan pada kondisi ini gesekan yang terjadi pada kopling akan lebih besar dan inilah yang akan mencegah terganggunya aktivitas mesin. Pada kondisi yang sama roda juga secara bertahap mulai bergerak karena kopling sudah berputar meskipun pelan karena sebagian putaran terbuang sia-sia saat terjadi gesekan, nah semakin bertambah putaran roda itu berarti semakin mendekati kecepatan putaran mesin.

Secara terus menerus kopling terus diangkat perlahan, dan secara bersamaan kecepatan roda juga semakin mendekati kecepatan putaran mesin. Pada kondisi seperti ini tidak ada yang menghambat aktivitas mesin.

Berikut tahapan-tahapan pada kondisi tertentu dimana kita membutuhkan kemampuan menggunakan kopling dengan benar:

posisi kecepatan
Memulai menjalankan mobil:

  • Injak kopling penuh
  • Pindahkan perseneling ke gigi 1
  • Kaki kanan di atas gas, tapi hanya siap, tidak digas
  • Angkat kopling perlahan sampai mobil mulai bergerak
  • Teruskan angkat kopling sampai terangkat penuh
  • Tambah kecepatan mobil dengan menginjak gas perlahan
  • Selanjutnya tidak perlu lagi kopling kecuali akan berpindah ke gigi lain


Berpindah ke gigi 2 saat mobil berjalan:

  • Perhatikan indikator RPM mesin
  • Jika sudah melewati angka 2 (berarti sudah melebihi 2000 putaran per menit) maka sudah cukup untuk berganti ke gigi 2
  • Angkat gas penuh agar putaran mesin kembali turun
  • Setelah itu langsung injak kopling penuh
  • Pindahkan perseneling ke gigi 2
  • Angkat kopling perlahan hingga setengahnya
  • Injak gas perlahan sambil mengangkat kopling hingga terangkat penuh

Kunci utama dari fungsi kopling adalah menjaga keseimbangan antara putaran mesin dan putaran roda, itulah sebabnya pergantian dari gigi 1 ke 2 dan seterusnya akan semakin mudah karena roda sudah berputar mengikuti putaran mesin sehingga mengangkat kopling sedikit lebih cepat tidak akan mematikan mesin. Berbeda dengan dari netral ke gigi 1 (saat akan memulai jalan) dimana posisi roda diam sedangkan mesin sudah berputar, maka sangat dibutuhkan mengangkat kopling dengan perlahan sampai roda berputar dengan putaran yang cukup untuk mengimbangi putaran mesin.

Untuk beban penumpang yang cukup berat atau jalanan di depan langsung tanjakan : maka saat gigi 1 dan Anda mulai mengangkat kopling perlahan, Anda harus bantu dengan menginjak gas perlahan hingga mobil dapat bergerak dengan mudah.Langkahnya seperti berikut:

  • Injak kopling penuh
  • Pindahkan perseneling ke gigi 1
  • Kaki kanan di atas gas, tapi hanya siap, tidak digas dulu
  • Angkat kopling perlahan sambil menginjak gas perlahan sampai mobil mulai bergerak
  • Teruskan angkat kopling sampai terangkat penuh
  • Tambah kecepatan mobil dengan menginjak lagi gas perlahan

Merayap di jalanan macet dengan kondisi jalan datar:

  • Gunakan gigi 1 setiap jalanan macet
  • Tidak perlu digas, hanya dengan mengangkat kopling mobil sudah dapat berjalan merayap, perlu diingat mengangkat kopling hingga penuh sebenarnya masih terlalu cepat untuk jalanan yang sangat macet, jadi terkadang Anda hanya cukup mengangkat kopling setengah atau lebih sedikit untuk menimbangi begitu pelannya jalan saat sedang macet parah.
  • Jika sebentar-sebentar berhenti dan sebentar-sebentar jalan, biarkan tetap di gigi 1, cukup injak kopling penuh saat berhenti

Kondisi awal berhenti, lalu mulai jalan lagi:

  • Injak kopling penuh, pindahkan ke gigi 1 jika sebelumnya netral
  • Angkat kopling perlahan dan tahan, biasanya jalan macet hanya membutuhkan setengah kopling atau kurang. Jika Anda teruskan mengangkat kopling penuh, mobil berjalan terlalu cepat.

Jika ingin menghentikan mobil yang berjalan merayap:

  • Injak kopling perlahan, tidak perlu sampai penuh, mobil akan berhenti dengan sendirinya

Jadi pada jalanan macet parah, kita hanya memainkan kopling atau setengah kopling saja, sesekali dibutuhkan rem jika kendaraan di depan mendadak berhenti. Teknik mengerem akan dijelaskan kemudian.

Kondisi awal berjalan dengan perseneling 3, kemudian di depan akan berhenti di perempatan/lampu merah:

  • Kurangi kecepatan dengan mengangkat gas perlahan, jika jarak tujuan berhenti sudah cukup dekat angkat gas sampai penuh
  • Mobil akan berkurang kecepatannya, tapi harus tetap di rem. Injak rem perlahan, jika jarak tujuan berhenti sudah semakin dekat, injak rem agak dalam tapi jangan sampai penuh.
  • Perhatikan lajunya kendaraan, jika sudah hampir pelan, Anda harus menginjak kopling, dan tetap teruskan pengereman hingga mobil berhenti secara perlahan
  • Jika ingin terus berhenti pindahkan ke perseneling netral
  • Jika ingin berjalan pelan mendekati posisi tertentu di depan (misal merapat ke antrian di perempatan, atau perlahan mendekati persimpangan) pindahkan ke gigi 1

Penting untuk diingat, jika Anda ingin mengerem mobil, jangan menginjak kopling saat mobil pada kecepatan yang lumayan, misal masih 30 km per jam, karena mobil akan lebih meluncur ke depan. Hal ini terjadi karena mobil yang sedang berjalan memiliki daya dorong yang cukup besar, tetapi lajunya mobil masih dikendalikan oleh putaran mesin (engine brake). Nah saat Anda menginjak kopling, mobil justru meluncur karena tidak ada penahan, luncuran ini (putaran roda) lebih cepat dari putaran mesin. Oleh karena itu Anda harus mengurangi gas dan melakukan rem terlebih dahulu, sampai mobil berjalan pelan baru kemudian Anda menginjak kopling. Ini berlaku sama jika Anda menuruni tanjakan. Mobil akan lebih meluncur lagi karena ditambah gaya grafitasi. Jadi Anda harus lebih hati-hati, jangan pernah menginjak kopling saat menuruni tanjakan, gunakan saja rem. Kecuali Anda akan berhenti di posisi turunan, kopling boleh diinjak saat mobil sudah mau berhenti dan tetap siaga dengan rem kaki dan rem tangan sampai mobil benar-benar berhenti.

Memainkan kopling saat merayap atau macet ditanjakan atau di posisi perempatan, ada beberapa kondisi seperti jalanan yang hanya miring sedikit, kondisi lain jalanan sangat miring. Perlu diingat, meskipun kemiringan jalan hanya sedikit sekali, mobil akan tetap mundur, dan kadang Anda tidak menyadari bahwa jalan miring sampai Anda merasakan ternyata mobil justru mundur. Jadi ingat, selalu perhatikan kondisi jalan saat berhenti dan selalu rasakan apakah mobil Anda mundur.

Memainkan kopling saat berhenti di perempatan dengan jalan miring sedikit (menanjak):

  • saat mendekati perempatan, kurangi kecepatan dan lakukan pengereman perlahan, hingga mobil sudah berjalan pelan mendekati perempatan, injak kopling penuh dan pindahkan ke gigi 1
  • jika Anda membiarkan kopling terus terinjak penuh, mobil akan berangsur mundur
  • pastikan Anda sudah mengangkat kopling perlahan dan sedikit saja sesaat mobil mulai berhenti sebelum terjadi mundur. pada kondisi ini jika belum terbiasa mobil akan bolak balik maju mundur, usahakan cari posisi kopling yang pas agar mobil berhenti, caranya jika mobil masih maju, injak kopling sedikit secara halus, jika mobil mundur lakukan sebaliknya, angkat kopling sedikit secara halus. Pada kondisi jalan yang hanya miring sedikit, gas tidak perlu diinjak sama sekali. Untuk berjaga-jaga dari kesalahan seperti terlalu mundur atau terlalu maju saat Anda belum menguasainya, Anda boleh meletakkan kaki kanan di atas rem. Tapi selalu ingat, pada kondisi mobil pelan atau hampir berhenti, selalu injak kopling sebelum megerem agar mobil tidak mati.

Memainkan kopling saat berhenti/macet/merayap di jalan dengan tanjakan menengah:

  • saat mendekati perempatan, kurangi kecepatan dan lakukan pengereman perlahan, hingga mobil sudah berjalan pelan mendekati perempatan, injak kopling penuh pindahkan ke gigi 1
  • jika Anda membiarkan kopling terus terinjak penuh, mobil akan berangsur mundur, dan kondisi ini akan lebih cepat terjadi mundur karena jalan lebih menanjak
  • Segera angkat kopling perlahan sebelum mobil mulai berhenti sambil dibantu dengan gas sedikit, semakin curam tanjakan semakin perlu ditambah gas
  • Atur kopling dan gas secara halus agar mobil tidak maju dan tidak mundur


Kemampuan mengatur kopling tidak hanya dibutuhkan di jalan raya yang menanjak, tetapi juga pada saat parkir yang posisinya juga miring, misal di halaman pertokoan.

Memarkir mobil di depan pertokoan dengan area sedikit miring dan bagian area yang dekat jalan/trotoar cukup curam bisa dilakukan sbb:

  • Gunakan gigi 1 sebelum menaiki area parkir
  • Karena antara jalan dan trotoar kemiringannya cukup curam dan posisi cukup tinggi maka saat Anda mengangkat kopling secara bersamaan bantu dengan menginjak gas perlahan
  • Hingga mobil menaiki trotoar lepaskan gas, selanjutnya cukup gunakan kopling saja untuk menjalankan mobil
  • Karena posisi area juga miring meskipun sedikit, maka mobil bisa mundur jika Anda menekan kopling terlalu dalam saat ingin menghentikan mobil, oleh karena itu cukup tekan perlahan hingga mobil berhenti
  • Atur posisi mobil agar lurus, jika sudah pas, tarik rem tangan dan ganti perseneling ke gigi netral

Demikianlah berbagai macam cara menguasai menggunakan kopling pada mobil bertransmisi manual, perlu dingat kembali ada tiga hal pokok yang penting untuk dikuasai agar mahir menyetir mobil, salah satunya yaitu penguasaan terhadap kopling sudah dibahas, pada lain kesempatan akan saya jelaskan juga bagaimana menguasai kemudi/stir dan feeling sisi kiri dan kanan mobil pada berbagai kondisi.

Selamat belajar mengemudi, semoga bermaanfaat..


Diberdayakan oleh Blogger.